Judul: Sunnah Sedirham Surga
Penulis : Salim A. Fillah
Penerbit: Pro-U Media
Tahun: 2017
Jumlah halaman: 268 halaman
Penulis : Salim A. Fillah
Penerbit: Pro-U Media
Tahun: 2017
Jumlah halaman: 268 halaman
"Betapa sering kita bersemangat akan hal-hal besar dalam cita untuk memperjuangkan agama, lalu lalai bahwa Rasulullah SAW adalah teladan dalam tiap detak dan semua laku, pun yang sekecil-kecilnya.
Adalah Imam Abu Daud ketika berada di sebuah perahu, hanya demi nendo'akan seorang yang didengarnya bersin di tepian, rela membalikkan perahu yang ditumpangi nya. Lantas, para penumpang saling berbisik. Bagaimana kiranya tanggapan Abu Daud? Syahdan, sebuah kisah jikalau diramu dengan hikmah, maka ia aka. Terkenang dan menjadi renungan tersendiri bagi yang membacanya. Apalagi ia nyata dan teramu dari para Shalihin."
Demikian sebagian blurb yang ada dibagian belakang buku ini, sedikitnya menjadi gambaran bahwa buku ini berkisah tentang para Shalihin yang penuh cerita hikmah.
Ternyata benar isinya memang seperti itu, hanya saja ada plus nya. Di buku ini penulis mendapatkan atau teringatkan kisah-kisah tersebut bersamaan dengan pengalamannya ketika berkunjung ke beberapa daerah.
Seperti saat penulis mengunjungi Mesjid Nabawi. Penulis membahas tentang perbedaan taat dan adab yang dilakukan para sahabat.
Seperti saat penulis mengunjungi Mesjid Nabawi. Penulis membahas tentang perbedaan taat dan adab yang dilakukan para sahabat.
Buku ini sangat menarik, di halaman awal biasanya kita akan membaca "kata pengantar" dari penulis. Di sini, penulis justru membuat judul "sepeminum kopi" untuk mengantarkan pembaca pada tulisannya.
Buku ini penuh dengan hikmah kisah yang terbagi menjadi 4 judul besar yaitu: Teladan Salaf untuk Para Muallaf, Belajar Bajik dari Ulama Klasik, Oratoria Para Ksatria, dan Belantara Cendekia Nusantara.
Masing-masing judul besar ini mungkin dibuat, untuk mengelompokkan kisah sesuai temanya. Contohnya di judul besar Belantara Cendikia Nusantara, kita akan menemukan pemaparan kisah tentang para ulama syeikh yang berasal dari Indonesia.
Secara keseluruhan buku ini sangat menarik, karena menyatukan cerita perjalanan penulis dengan kisah para salafush shalih. Hanya untuk beberapa kali, saya harus mengulang-ulang kalimat yang ada di buku ini karena kata-kata yang kurang familiar, menggunakan bahasa sastra.
Untuk pembaca pemula seperti saya, perlu kesabaran untuk memahami buku ini. Terlepas dari semua itu, buku ini sangat layak dibaca oleh semua orang, karena isinya sangat bermanfaat dan bisa menjadi cerminan dalam menjalani kehidupan agar sesuai dengan yang Allah inginkan.
masyaallah ...
ReplyDeleteTerima kasih sudah mampir mba Dewi
ReplyDelete